Filipina Learning Exchange di TAMZIS
Alhamdulillah, pada hari Ahad, 30 Juli s.d Jum'at, 4 Agustus 2023, delegasi dari CARD MRI (Central of Agriculture and Rural Development - Mutual Reinforcement Institution) Filipina melaksanakan kegiatan International Learning Exchange di TAMZIS.
Kegiatan kali ini merupakan rangkain dari kegiatan-kegiatan sebelumnya dimana tim dari Filipina sudah 7 kali berkunjung ke TAMZIS, dan tim dari TAMZIS juga sudah 2 kali berkunjung ke Filipina. Program ini mengusung misi perdamaian dan pengentasan kemiskinan (alleviating of poverties) melalui pembentukan lembaga mikro keuangan shariah (Shariah Microfinance Institution) khususnya di pulau Mindanao yang hingga hari ini telah berkembang sebanyak 54 kantor layanan shariah dengan kurang lebih 80.000 anggota/klien program ekonomi shariah selama kurun 5 tahun ini.
Setidaknya TAMZIS merekomendasikan dalam sesi learning exchange kali ini beberapa hal, diantaranya;
- Mendirikan Dewan Shariah (Shariah Board) dari tingkat daerah sampai nasional di Filipina (bottom up).
- Menyusun standar akuntansi nasional ekonomi mikro shariah Filipina-benchmarking dari Indonesia.
- Membuka prodi shariah dan lembaga pelatihan Islamic Microfinance di CMDI untuk memenuhi kebutuhan SDI Shariah Microfinance di Filipina, bekerjasama dengan akademisi dan praktisi Islamic Microfinance di Indonesia.
Semoga dengan program bersama ini dapat menumbuhkan gairah baru dalam menghidupkan ekonomi, khususnya ekonomi shariah di negara-negara dengan penduduk muslim minoritas, sehingga dapat menumbuhkan lembaga keuangan Islam yg baru, mewujudkan kemakmuran bersama, mewujudkan perdamaian, dan mendakwahkan Islam sebagai hidayah dan Rahmatan Lil'aalamiin. Amin Ya Rabbal 'Alamin.